Sabtu, 09 April 2011

Cara pasang Foto di google homepage

Cara pasang Foto di google homepage

Memasang Foto di google homepage sekarang sudah hal yang mungkin dilakukan saat ini, karena google baru saja mengumumkan fitur baru mereka untuk dapat merubah gambar latar atau background dan foto di google homepage sesuai dengan keinginanmu. tak hanya di seluruh dunia, google indonesia pun bisa menikmati fitur baru ini.

Untuk cara merubah tampilan homepage google kamu cukup klik "Ganti Gambar Latar" bagian bawah kiri pada browsermu saat berada di homepage google.


Setelah kamu klik, maka akan muncul pilihan yang memungkinkan kamu bisa memilih gambar latar yang kamu mau, atau jika kamu kurang menyukai dengan gambar yang disediakan google, kamu bisa menggunakan foto yang kamu punya untuk kemudian di upload di album PICASA kamu. foto yang kamu upload haruslah lebih besar dari ukuran 800x600 pixel dengan jenis JPG, GIF, PNG. bagaimana? Tertarik untuk mencobanya?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar